Aktris Demi Moore kini menjadi wajah baru Kérastase. Sebagai duta merek global, ia mampu menyebarkan makna kecantikan melalui kepercayaan diri, individualitas, dan keberanian.
Kérastase telah mengumumkan aktris ternama Demi Moore sebagai Global Brand Ambassador merek perawatan rambut profesional mewah tersebut. Melalui kemitraan ini, Demi akan membawa visi unik dan kharismanya pada jenama yang berada di bawah naungan L’Oréal ini, memberikan inspirasi dan semangat bagi perempuan lintas generasi untuk berani bermimpi dan bersinar.
Sang aktris akan menjadi bintang utama kampanye global untuk rangkaian Chronologiste yang telah diperbarui, yang diformulasikan untuk jenis rambut yang menunjukkan tanda-tanda penuaan.
Sebagai aktris papan atas yang membintang banyak film hits seperti The Substance, G.I Jane, dan Ghost, Demi tidak hanya dikenal akan performanya yang hebat, tetapi juga gayanya yang ikonis. Mulai dari gaya rambut hitam panjangnya yang khas, pixie-cut modern, hingga rambut yang dipangkas keseluruhan untuk bermain film, sang aktris selalu menyajikan tampilan yang memesona baik di depan atau di balik layar.
Melalui akun Instagram resminya, Kérastase mengunggah foto dan beberapa video hitam-putih sang aktris yang mendapatkan nominasi Oscar tersebut. Kérastase menyebut bahwa Demi—melampaui prestasinya sebagai aktris, produser, dan penulis buku—juga dikenal karena mendobrak batasan tabu terkait diskriminasi usia dan diskriminasi gender, memperjuangkan narasi baru dan menginspirasi jutaan orang di seluruh dunia.

“Saya merasa sangat terhormat untuk dapat bergabung bersama keluarga Kérastase sebagai Global Brand Ambassador. Hidup saya telah dibentuk atas cinta, perkembangan, dan pengalaman baru—dan rambut saya telah melalui itu semua bersama saya. Saya percaya rambut memiliki energi unik. Rambut membawa pengalaman, kepercayaan diri, dan individualitas kita,” ungkap Demi.
Lebih lanjut, ia mengungkapkan apa makna kecantikan, “Bagi saya, terdapat kebebasan yang sesungguhnya jika Anda membiarkan rambut menjadi dirinya sendiri dan membiarkannya mengisahkan cerita Anda. Untuk saya, itulah makna kecantikan—menjadi autentik dan menerima diri sendiri.”
Sementara itu, Global Brand President Kérastase Amber Zak Yopp mengatakan, “Saya selalu mengagumi Demi di depan maupun di belakang layar. Ia mewujudkan sebuah kombinasi unik dari elegansi, kekuatan, dan sisi autentik yang telah menginspirasi banyak generasi. Ia tak kenal takut, bukan hanya dalam peran-perannya yang ikonik, tetapi juga dalam cara dia merangkul individualitasnya dan berbagi perjalanannya dengan jujur dan anggun.”
“Dia memperjuangkan kekuatan untuk menjadi diri sendiri, mendukung ekspresi diri dan mendorong orang lain untuk merangkul kisah mereka sendiri. Demi benar-benar mencerminkan semangat wanita Kérastase – berani, berdaya, dan tidak takut untuk membiarkan kisahnya bersinar,” tutupnya.





